Sabtu, 23 Mei 2009

Facebook Akuisisi Twister???


Lihat gambar ukuran penuhPerusahaan jejaring social, Facebook telah mengadakan pembicaraan akuisisi dengan Twitter, perusahaan micro-blogging. Negosiasi keduanya telah meletakkan nilai sebesar $500 juta untuk Twitter, yang telah menjadi salah satu perusahan Silicon Valley yang sudah besar. Pembicaraan tersebut pertama kali dilaporkan dalam blog AllThingsD, yang langsung dikonfirmasi oleh kedua belah pihak.

Facebook menawarkan pembayaran untuk akusisi in-stock. Jika nilai uang seharga $15 miliar yang ditawarkan Microsoft Corp. untuk membeli Facebook tahun lalu, maka nilai pembelian untuk Twitter dari Facebook boleh dibilang masih cukup kecil.

Menurut pihak Facebook, penawaran seharga $15 miliar untuk Facebook dari Microsoft adalah top range value yang pernah dibicarakan pihak Facebook. Facebook juga mengakui pembicaraan akuisisi dengan Twitter berada di level yang lebih rendah dibandingkan pembicaraan dengan Microsoft tahun lalu.

Co-founder Twitter, Biz Stone tidak akan berkomentar mengenai pembicaraan akuisisi tersebut, namun Twitter menginginkan agar Twitter bisa independent untuk membangun messaging service miliknya. Menurut laporan Reuter, Facebook dan Twitter tidak bisa segera deal mengenai pembicaraan akuisisi tersebut. (h_n)